Tips^^
Aturan tidur nyenyak dan pulas, check this out à
1. Jangan tidur dalam keadaan lapar atau
kekenyangan
Kalau sebelum tidur kita makan banyak, tubuh
enggak bisa beristirahat karena harus bekerja mencerna makanan yang baru saja
kita makan. Sebaliknya kalau kelaparan, perut bakal keroncongan terus sehingga
tidur enggak nyenyak.
2. Jangan melakukan aktivitas lain di tempat
tidur
Kayak nonton TV atau membaca. Kadang,
bukannya bikin ngantuk, kita malah tambah melek. Karena kegiatan tersebut akan
merangsang otak kita untuk bekerja. Ketika otak bekerja, kita enggak akan bisa
tidur dengan nyenyak.
3. Minum susu satu jam sebelum tidur
Tidur yang enggak nyenyak bisa diakibatkan
karena rendahnya tingkat serotonin dalam tubuh. Serotonin dapat ditingkatkan
dengan memakan makanan yang menambah terbentuknya serotonin. Misal, susu dan
pisang. Jadi, biarkan tubuh kita memproduksi serotonin satu jam sebelum tidur
agar tidur kita tambah nyenyak, ya.
4. Dengarkan musik kesukaan kita
Tapi usahakan jangan yang beraliran rock,
ya,, he he he. Musik yang kita sukai, terutama yang slow, akan membantu kita
menjadi rileks. Kalau kita tidur dalam keadaan rileks dan enggak banyak yang
dipikirin, dijamin, deh, kualitas tidur akan lebih baik.
Sumber: kaWanku (edisi july 2009)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar